Bukti Ilmiah Hukum Karma dan Tumimbal Lahir
(Bagian 69)
Yang ketiga, “Merenungkan tubuh manusia adalah jorok dan tidak bersih”,
andaikata setelah menggunakan butir pertama dan kedua di atas, namun masih
belum manjur mengendalikan nafsu, maka cara yang ketiga adalah merenungkan
betapa joroknya tubuh manusia.
Kala rupa jelita muncul di hadapan bagaimana hati tuan jadi tak kacau?
Maka itu pada waktu keseharian hendaknya merenungkan betapa joroknya tubuh
manusia itu.
Perdana menteri Dinasti Tang yang tersohor, Di Renjie, pada saat berusia
muda merupakan seorang pemuda yang berprestasi, bukan hanya ilmu pengetahuan
dan artikelnya yang menonjol, bahkan juga memiliki wajah yang rupawan.
Dalam perjalanannya menuju ke ibukota mengikuti ujian negara, dia singgah
di sebuah penginapan, pemilik penginapan adalah seorang janda yang masih
berusia muda dan berparas jelita, suaminya baru meninggal dunia. Wajah Di
Renjie yang rupawan langsung membuatnya jatuh hati.
Malam harinya dia mengetuk pintu kamar Di Renjie, begitu pintu dibuka,
Di Renjie melihat nyonya pemilik penginapan yang datang pada larut malam dan
mengungkapkan keluar maksud hatinya.
Di Renjie jadi kaget dan segera menenangkan hatinya, kemudian berkata
pada wanita jelita tersebut : “Ketika saya masih berusia belia, ada seorang
Bhiksu tua yang berkata padaku, katanya saya memiliki nasib yang mulia, kelak
akan menjadi pejabat tinggi. Tetapi ada satu hal yang harus diwaspadai, yakni
wanita berparas jelita, andaikata gagal melewati rintangan ini, maka gelar
sarjana pun hilang melayang”.
Orang jaman dulu percaya kalau tidak bisa melewati rintangan nafsu ini,
akan mempengaruhi prestasi dan peruntungan.
Petikan Ceramah Dr. Zhong Mao-sen / Venerable Ding Hong
(六十九)
第三、「修不淨觀」,當前面的防線都崩潰,無法抵擋,這屬於第三道防線。美色當前怎能不亂?平時就要修不淨觀。唐朝名相狄仁傑,年輕時是一位風華正茂的青年,不但學識文章造詣傑出,相貌也很英俊。在上京趕考途中,寄居在客棧裡,客棧女主人年輕貌美,先生過世不久,看到狄仁傑產生愛慕之心。晚上敲狄仁傑的房門,狄仁傑開門一看,女主人三更半夜來訪,並表達出愛慕的心意。狄仁傑一愣,趕緊靜下心來,然後對她說:「我在年輕的時候,有一位老和尚對我講過,他說我的命主貴,將來會當大官。但是要注意一點,就是女色,如果在這方面失守,功名就不保。」古人都相信色這一關沒有把守好,直接影響的是功名富貴。
文摘恭錄 — 因果輪迴的科學證明
鍾茂森教授主講